Tulungagung, pgri-tulungagung.or.id. – Mengapresiasi peringatan dirgahayu TNI ke-78, SD Negeri 2 Balerejo Kecamatan Kauman Kabupaten Tulungagung menggelar lomba cerdas cermat empat pilar kebangsaan, Kamis (5/10/2023). Lomba ini menghadirkan juri Serda Parji, anggota Koramil Kecamatan Kauman, sekaligus Babinsa desa Balerejo dan dua juri, guru SD Negeri 2 Balerejo.

Joko Agung Mulyono, S.Pd.SD., Kepala SDN 2 Balerejo, mengatakan lomba ini merupakan bagian dari program sekolahku maju yang diluncurkan 29 September 2023 lalu.

“Kami berharap lomba ini menjadi sarana untuk memupuk jiwa nasionalisme dan solidaritas dalam diri siswa sebagai bagian dari program sekolahku maju,” ungkap Joko, panggilan akrabnya.

Peserta lomba terdiri atas tiga siswa perwakilan kelas 4, 5, dan 6, yang membentuk satu regu. Total ada tiga regu diberi nama Nasution, Ahmad Yani, dan Sudirman yang saling bersaing. Mereka saling beradu pikiran untuk menjawab beragam pertanyaan dalam tiga babak lomba, yakni pertanyaan bergilir, pertanyaan rebutan, dan pertanyaan undian. Setiap babak mengandung pertanyaan yang terkait dengan empat pilar kebangsaan, yaitu Pancasila, UUD 1945, Bhinneka Tunggal Ika, dan NKRI.

Sebagai pondasi penting membentuk jiwa nasionalisme, cinta tanah air, dan patriotisme di kalangan siswa, urgensitas lomba ini tak bisa diabaikan. Lomba ini juga bertujuan melatih siswa dalam menyampaikan pendapat, berdiskusi untuk memecahkan masalah, serta memupuk rasa solidaritas di antara sesama siswa. Sikap-sikap yang dibangun dalam kegiatan ini bisa menjadi bekal bagi kehidupan mereka di masa depan untuk kemajuan bangsa dan negara. (Jam)

Pewarta: J.A. Mulyono
Editor: Wahyudin

By admin

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *