Tulungagung, pgri-tulungagung.or.id – Pelatihan optimalisasi akun belajar.id menggunakan Google Workpsace for Education (GWE) lagi booming akhir-akhir ini di seluruh cabang PGRI Kabupaten Tulungagung. Tak mau kalah, PGRI Cabang Pakel juga menyelenggarakan kegiatan serupa. Menempati ruang kelas di SDN 1 Bangunjaya, acara ini digelar selama tiga hari, mulai Selasa-Kamis (15-17/06).

Selama tiga hari peserta dibekali dengan berbagai kemampuan menggunakan fitur-fitur GWE dalam pembelajaran yang harus mereka kuasai. Antusiasme para peserta sangat luar biasa. Sehingga, dua narasumber yang dihadirkan, yaitu Muhamad Nashir, S.Pd. SD., M.M. dan Alfi Aris Biantoro, S.Pd., tampak selalu sibuk melayani keingintahuan peserta selama pelatihan berlangsung. 

Ketua PGRI Cabang Pakel, Sunardi, S.Pd, berharap setelah pelatihan peserta mampu memahami fitur-fitur GWE secara baik dan mengimbaskan ilmu yang didapatkan pada rekan guru di sekolah masing-masing.

Tak lupa, Sunardi juga mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang mendukung terselenggaranya acara ini. Ia juga berpesan yang intinya peserta jangan sampai lupa mengaktifkan akun belajar.id sebelum batas akhir penutupan pada 30 Juni. 2021 mendatang.

Pengurus cabang PGRI, pengurus K3S Kecamatan Pakel dan bapak ibu UPAS Kecamatan Pakel tampak hadir di acara penutupan pelatihan, Kamis (17/6/2021). Dalam kesempatan itu, Subandi, S.Pd., pengawas, berpesan agar bekal ilmu yang didapatkan selama pelatihan segera digetuktularkan kepada guru di sekolah masing-masing. Selain itu, Subandi juga berterima kasih atas kerja sama yang baik antara PGRI Cabang Pakel dan UPAS Pakel yang berjalan aman, tertib, dan lancar. (Sun)


Pewarta: Sunardi
Editor: Wahyudin

By admin

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *